Pantai Sambolo Tempat Wisata Di Banten Yang Indah

Pantai Sambolo dikenal sebagai salah satu pantai di Anyer Banten yang memiliki hamparan pasir putih cukup luas dan termasuk ke dalam kawasan wisata banten. Hamparan putih bak permadani ini, memberikan kesan romantis bagi pengunjung yang liburan bersama teman atau dengan keluarga. Suara merdu debur ombak yang tenang berpadu dengan hembusan angin pantai, membuat pengunjung merasa nyaman di pantai ini.

Sunset di Pantai Sambolo terbilang spesial. Hal ini karena posisi pantai yang tepat menghadap ke barat. Ada bulan-bulan tertentu dimana matahari tenggelam tepat di hadapan pantai. Arsiran tipis awan mengiringi proses tenggelamnya matahari di sudut barat menciptakan pemandangan yang luar biasa untuk diabadikan.

Pantai ini juga kerap dikunjungi penyu untuk bertelur. -penyu laut mampir guna menyimpan telurnya di dalam pasir putih. Jadi, jangan heran kamu akan sering melihat banyak cangkang telur penyu di pinggir pantai. Ayo segera daftarkan diri Kamu untuk liburan di Pantai Sambolo melalui paket tour banten, dijamin liburan mu lebih berkesan.

Pantai Sambolo memiliki dua pantai yang berbeda lokasi, Sambolo Satu dan Sambolo Dua. Yang membedakan diantara kedua Sambolo ini ada lah fasilitasnya. Sambolo Satu hadir dengan jembatan dermaga yang cukup panjang menjorok ke laut. Sedangkan Sambolo Dua dikenal dengan keberadaan villa penginapan yang menyerupai pura di Bali. Baca Juga info tentang wisata banten lainnya 

http://wisatabanten86.simplesite.com/